Harga Burung Merak Terbaru 2017 Berbagai Umur

Burung Merak adalah jenis burung besar yang mempunyai satu keistimewaan pada keindahan ekornya yang bisa mengembang serupa kipas. Dengan hiasan seperti mata yang banyak terdapat pada ekor menambah kekhasan burung merak dibandingkan burung jenis lainnya.

Harga burung merak memang tidak murah karena burung jenis ini juga termasuk burung yang susah didapatkan. Harga burung merak anakan saja berkisar di satu juta lebih perekornya. Burung merak anakan jantan lebih mahal daripada anakan betina.

Berikut ini harga burung merak terbaru dari anakan hingga dewasa baik jantan maupun betina:
  • Harga Burung Merak Anakan Jantan Rp 1.500.000 per ekor
  • Harga Burung Merak Anakan Betina Rp 1.000.000 per ekor
  • Harga Burung Merak  Dewasa Jantan Rp 3.500.000 per ekor
  • Harga Burung Merak Dewasa Betina Rp 3.500.000  per ekor
Burung merak memerlukan sangkar yang relatif besar agar mereka bisa mengembangkan ekornya sewaktu-waktu. Sangkar yang sempit bisa merusak ekor burung merak saat mengembang karena akan bergesekan dengan dinding kawat sangkar. Dengan kata lain jika anda ingin memelihara burung merak memang wajib merogoh kantong lebih dalam untuk membuat sangkar atau kandang burung khusus untuk merak dengan ukuran yang lebih besar.

Harga burung merak tersebut diatas bisa saja berubah sewaktu-waktu dan bisa berbeda antara satu daerah dengan daerah lainnya.

Di alam bebas, merak hidup di hutan-hutan dataran rendah. Makanannya berupa biji-bijian, buah-buahan jatuh, cacing tanah, dan serangga. Ia juga sangat suka makan rumput, di tempat terbuka yang dekat dengan sumber air. Merak biasa tidur bertengger di pohon-pohon yang tidak terlalu rimbun daunnya. Dalam hal mengasuh anak, merak betinalah yang paling berperan. Merak jantan hanya bertugas mengasuh dan mengawini merak-merak betina yang sudah siap kawin.

Seekor induk betina biasanya akan mengasuh 2 sampai 5 ekor anak. Pada usia 2 minggu, anak-anak merak itu sudah mampu meloncat dan hinggap di dahan setinggi 1 meter. Jika ada bahaya mengancam, misalnya harimau lewat, musang mendekat, atau ular merayap, anak-anak merak akan berlindung beramai-ramai di bawah sayap induknya.

Bulu-bulu ekor merak jantan biasanya rontok setelah musim kawin berakhir. Sepanjang masa ini, bulu ekor yang rontok itu jumlahnya bisa sampai 100 – 150 lembar. Karena keindahannya, maka bulu-bulu ekor ini sudah lama telah dimanfaatkan sebagai penghias Singo Barong(topeng harimau bermahkota bulu-bulu merak) yang merupakan sarana utama dalam kesenian Reog Ponorogo.

Tips Cara Memelihara Burung Merak. Merak diberi makan gabah, jagung giling, dedak, taoge, irisan kangkung, kacang tanah, kacang panjang, serta pepaya. Pemberian makan dilakukan setiap hari, setelah kandang dibersihkan. Dalam kandang disediakan pokok kayu kering sebagai tempat bertengger, sarang tempat bertelur, kolam kecil dan bak pasir sebagai “area bermain”. Untuk mencegah serangan penyakit, sebulan sekali merak putih diberi obat  yang mengandung antibiotika, vitamin dan mineral.


FOLLOW and JOIN to Get Update!

Tentang Ternak dan Burung Updated at: 7:45 AM
Powered by Blogger.